IKLAN 336 x 280
Nggak selama nya kue sus itu dipanggang 😽 dan sambil di cocol ke dalam saus sambal, rasa nya jadi yamieehh 😋
Bahan-bahan
-
125 ml air
-
60 gr margarin
-
75 gr tepung terigu protein sedang/serbaguna
-
2 butir telur
-
2 lembar daging asap, potong kecil-kecil
-
2 sdm seledri cincang
-
50 gr keju parut
-
1 sdt kaldu bubuk
-
1/2 sdt merica bubuk
-
Minyak goreng untuk menggoreng
Langkah
30 menit
- Jerang air dan margarine dalam panci di atas api sedang hingga margarin leleh. Kecilkan api, masukkan tepung terigu sekaligus, masak sambil diaduk hingga menjadi adonan yang kalis. Angkat dari atas api, biarkan hingga agak dingin
- Tambahkan telur satu per satu, aduk hingga rata.
- Masukkan daging asap, keju, seledri, merica bubuk dan kaldu bubuk, aduk rata.
- Panaskan minyak goreng yang banyak dalam wajan cekung di atas api sedang. Bentuk bulat adonan menggunakan 2 sendok makan, langsung masukkan ke dalam minyak panas. Goreng adonan sambil disiram-siram minyak panas hingga mengembang, matang dan berwarna kuning keemasan, angkat dan tiriskan.
- Sajikan selagi hangat dengan saus sambal.
Oleh :
Thobakhy (Juanita Ussianti)
Sumber : https://cookpad.com/id/resep/2658411-sus-goreng-keju-daging-asap