Gulai Iga Kambing Tanpa Santan

IKLAN 336 x 280
IKLAN TENGAH
Ada sisa daging kurban di kulkas. Pas dibuka isinya kebanyakan tulang dr pd dagingnya. Yg paling cocok ya dimasak gulai az .... Jadinya gulai iga kambing dh .... Rasanya Maknyuuuus juga .......
 

Bahan-bahan

2 porsi
  1. 300 gr tulang iga kambing
  2. 3 btr cengkeh
  3. 3 btr kapulaga
  4. 1 ruas kelingking kayu manis
  5. 3 lembar daun salam
  6. 2 batang serai
  7. 2 jempol lengkuas (potong 2)
  8. secukupnya air
  9. minyak untuk menumis
     
    bumbu yg dihaluskan :
  10. 10 butir bawang merah
  11. 4 siung bawang putih
  12. 3 butir kemiri
  13. 1/2 sdt lada
  14. 1/2 sdt ketumbar
  15. 5 bh cabe keriting
  16. 1/2 sdt jinten
  17. 2 sdt gula pasir
  18. 1 bungkus royco rasa sapi
  19. 1 jempol jahe
  20. 1 jari telunjuk kunyit

Langkah

  1. Cuci bersih iga kambing. Untuk menghilangkan kotorannya. Setelah matang bau kambingnya udh g kecium lagi karena masaknya pake rempah2 yg banyak.
  2. Rebus iga kambing yg sudah dicuci tadi selama 15 menit
  3. Sementara merebus iga kambing. Haluskan bumbu lalu tumis sampai matang sampai minyaknya keluar
  4. Masukkan iga kambing, aduk rata dan masukkan jg semua air rebusannya. Lalu masak selama kurleb 60 menit. Bila air mulai menyusut tambahkan lagi dan masak terus selama 60 menit
  5. Angkat dan sajikan. Paling enak disantap dlm keadaan panas



Oleh :  
Sumber : https://cookpad.com/id/resep/961744-gulai-iga-kambing-tanpa-santan
Previous
Next Post »

Plugin Subscribe Bawah