IKLAN 336 x 280
Resep kulit bisa pakai resep nastar mana pun namun kali ini saya
pakai resep warisan ibu saya, adonannya tidak terlalu lembek ketika
diolah dan semoga menjadi amal jariyah yg berterusan buat beliau.
Bahan-bahan
-
400 gr margarin (boleh 100gr butter sisanya margarin)
-
40 gr gula halus
-
2 butir kuning telur
-
1 butir putih telur
-
500 gr tepung protein rendah
-
2 butir kuning telur diaduk bersama 1,5 sdm susu cair
-
topping
-
secukupnya DCC dicairkan
Langkah
-
Margarin+butter+gula halus + telur dikocok pakai mixer sebentar saja (tidak sampai mengembang). Lalu masukkan tepung yg sudah diayak sedikit2 ke dalam adonan, aduk dengan spatula hingga adonan bisa dibentuk.
-
Lalu masukkan tepung yang sudah diayak sedikit demi sedikit ke dalam adonan, aduk dgn spatula hingga adonan mudah dibentuk.
-
1. Letakkan adonan diatas plastik dan gilas. Usahakan tidak terlalu tebal dan rata. Lalu letakkan wafer berbaris di atas adonan seperti di gambar. Kasih space sedikit satu sama lain agar mudah dipotong. Usahakan tidak terlalu renggang. Lalu gulung adonan seperti menggulung rollcake. Di usap2 sisi2nya sampai bentuknya rapih. Lalu. 2. Potong sisi kanan kiri hingga wafer terlihat. Letakkan wafer (lainnya) di atas gulungan. Fungsinya sebagai panduan untuk memudahkan memotong.
-
Panggang kurleb 20 menit dalam suhu 140°C atau hingga mengembang. Lalu keluarkan dari oven dinginkan sebentar lalu dioles dengan bahan olesan
-
Masukkan kue ke dalam oven dan masak hingga matang
-
Setelah masak keluarkan kue dari oven. Oleskan DCC ke atasnya. Tunggu hingga coklat mengeras lalu simpan dalam toples kedap udara
TIPS 2: pakai wafer merk Tango karena lebih awet renyahnya dibandingkan wafer lainnya
TIPS 3: Jika adanya hanya wafer selain Tango maka sebelumnya masukkan wafer ke dalam freezer sebentar lalu segera diproses.
Nb: resep kulit jika menggunakan butter terlalu banyak akan terlalu lembek ketika digulung. Hati2 ya. Selamat mencoba
Oleh : Indahnya Indah
Sumber : https://cookpad.com/id/resep/2853394-wafer-cookies-nastar-wafer